logo
×

Senin, 20 Februari 2023

Kena Prank Jokowi, Ternyata Mobil Esemka Buatan China, Said Didu: Kau Bohongi Berulang-ulang!

Kena Prank Jokowi, Ternyata Mobil Esemka Buatan China, Said Didu: Kau Bohongi Berulang-ulang!

DEMOKRASI.CO.ID - Eks Sekretaris BUMN Muhammad Said Didu menyoroti produksi mobil Esemka. Mobil yang dibanggakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai buatan anak bangsa.

Mobil yang diinisiatif Jokowi sejak ia menjabat sebagai Wali Kota Solo itu mendadak muncul ke publik di acara pameran otomotif International Motor Show (IIMS) 2023 yang digelar mulai 16-26 Februari di JIEXpo Kemayoran, Jakrta Pusat.

Sebelumnya, mobil Esemka ini tidak pernah diketahui publik ihwal perkembangan produksinya. Padahal Presiden Jokowi menjanjikan akan memproduksinya secara massal di Indonesia.

Belakangan, mobil Esemka ini diketahui bukan produkse dalam negeri, melainkan diimpor dalam bentuk Completely Built-up Unit (CBU) dari China.

Melihat kenyataan tersebut, Said Didu menganggap Presiden Jokowi sudah membohongi rakyat Indonesia. Sebab, eks Gubernur DKI Jakarta itu sudah berulang kali menjanjikan bahwa mobil Esemka akan dibuat di dalam negeri.

"Sudah lebih 10 tahun bangsa ini kau bohongi berulang-ulang dan tidak merasa bersalah," ujar Said Didu dikutip dari akun Twitternya, Senin (20/2/2023).

Sebelumnya, Presiden Jokowi membuka langsung acara pameran IIMS pada Kamis (16/2) lalu di Kemayoran. Dalam sambutannya, Jokowi mendorong peningkatan ekspor kendaraan dari Indonesia ke luar negeri.

"Supaya tidak macet saya mengajak seluruh industri otomotif untuk lebih berorientasi pada eskpor. Saya ingin dorong lagi ekspornya semakin tinggi dan naik setiap tahunnya," kata Jokowi.

Esemka Buatan China

Mobil Esemka yang ditampilan dalam pameran IIMS bermodel Bima EV. Mobil itu, menurut PT Solo Manufaktur Kreasi, memang masih harus mengimpor.

Bima EV dibanderol Rp530 juta per unit. Esemka berencana untuk memproduksi kendaraan ini secara lokal di parbrik Boyolali, Jawa Tengah.

"Sementara masih diimpor tuh dari China tapi di masa depan bukan tidak mungkin akan kami produksi sendiri di Tanah Air," kata Direktur Utama Esemka Eddy Wirajaya dikutip dari CNBC.[populis]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: