DEMOKRASI.CO.ID - Pengagas Relawan Ganjar Pranowo atau yang biasa disebut GP Mania menyebut Ganjar minim gagasan dan tak punya nyali.
Ia membandingkan kinerja Jokowi dengan Ganjar yang dinilai lebih menunjukkan sosok sebagai YouTuber ketimbang hasil kinerjanya sebagai gubernur.
Dalam wawancara melalui podcast YouTube Akbar Faizal Uncensored, Immanuel Ebenezer, Penggagas GP Mania mengatakan beberapa hal mengenai dukungannya kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo untuk maju dalam kandidat capres di 2024.
Awalnya, menurut Immanuel, pembentukan GP Mania adalah sebagai respon terhadap isu tiga periode jabatan presiden di Indonesia.
Ia memilih Gubernur Jawa Tengah tersebut dengan beberapa pertimbangan yang dinilai cocok untuk dijadikan penerus Jokowi.
Namun, secara mengejutkan sebelum pemilihan capres 2024 berlangsung, ia membubarkan GP Mania karena sosok yang ia usung, Ganjar Pranowo, tak sesuai dengan ekspektasinya.
Dilansir AyoJakarta.com dari Suara.com, dikatakannya Ganjar tak menunjukkan visi dan misi untuk dicalonkan menjadi presiden 2024.
"Ganjar sosok yang minim gagasan, dua tahun ini kita tidak mampu menemukan gagasan yang bisa diperjuangkan dari dia," ungkap Immanuel, dikutip Jumat, 10 Februari 2023.
Menurutnya, Ganjar juga tak punya loyalitas seperti yang ditunjukkan Jokowi.
Dirinya membandingkan bagaimana kinerja Jokowi yang menurutnya tak ada pencitraan, dengan kinerja Ganjar yang dinilai hadir sebagai YouTuber.
"Jokowi itu benar-benar hadir di hadapan rakyat dengan tanpa kepalsuan, tapi dengan hasil yang dia kerjakan. Nah, Ganjar kan tidak. Kalau Pak Jokowi menyampaikan hasilnya dengan kerjanya, tapi Ganjar justru hadir sebagai YouTuber," kata Immanuel.
Malah Immanuel mengatakan hingga saat ini dari beberapa calon yang terang-terangan maju mencalonkan diri hanya Anies Baswedan yang secara jelas menunjukkan kepada publik gagasan sebagai bekal Pilpres 2024 mendatang.
"Mas Anies kan sudah mengajukan gagasan perubahan, nah itu butuh keberanian. Kita butuh orang-orang yang berani kayak mas Anies," ucap Immanuel.***[jakarta]