logo
×

Rabu, 25 Januari 2023

Kabur Usai Isi BBM, Innova Tabrak Operator SPBU

Kabur Usai Isi BBM, Innova Tabrak Operator SPBU

DEMOKRASI.CO.ID - Jalan A Yani Km 3 Banjarmasin Timur arah menuju luar kota mendadak macet, Selasa (24/1). Pengemudi Toyota Innova DA 1395 LO, melawan petugas saat hendak diamankan personel Satlantas Polresta Banjarmasin.

Pengemudi bernama M Syaifullah (24) warga Sungai Ulin Banjarbaru itu dikejar karena tak membayar saat mengisi BBM di SPBU Telawang. Operator SPBU yang mengejarnya malah ditabrak di Jalan Hasanuddin HM, Banjarmasin Tengah.

“Katanya tidak bayar usai minta isikan BBM di SPBU Telawang,” ungkap Dodi (34) warga Handil Bakti, Batola yang ikut mengejar pengemudi nekat itu kabur.

Pelaku melaju menuju luar kota melintasi jalan Hasanuddin HM, di jalan samping BCA tersebut Syaiful menyenggol kendaraan operator SPBU hingga terjatuh.

“Dari situ pak polisi lalu lintas ikut mengejar, tetapi pengemudinya tak menghiraukan diminta untuk berhenti, malah semakin melaju,” cerita Dodi.

Hingga akhirnya Ketika berada di Jalan Arjuna, persis di samping markas Polresta Banjarmasin, pengemudi terpaksa menghentikan mobilnya lantaran terhalang truk.

“Disitu pengemudinya melawan dan mendorong polisi sambil berteriak. Tetapi polisi itu tak terpancing. Takut apa-apa saya langsung lari ke pos penjagaan di depan markas, mengabarkan kepada petugas piket,” ujarnya.

“Mobilnya warna hitam, Innova. Mungkin bisa jadi mobil rentalan, orangnya terlihat tak menyadari jika yang dihadapinya polisi,” sambungnya.

Wakasat Lantas Polresta Banjarmasin, AKP R Djoko S, membenarkan perihal itu. Pelaku tak bayar saat mengisi BBM, dalam perjalanan untuk kabur pengemudi menyenggol dan menabrak kendaraan lain termasuk operator. Ketika diamankan pelakunya malah melawan.

“Anggota kami berusaha mengamankan dan menenangkan ketika pengemudinya melawan. Anggota dengan sabar menghadapi dia hingga akhirnya bisa diamankan dengan tidak melakukan kekerasan,” katanya.

Dia tidak menampik jika saat dilakukan pemeriksaan ditemukan sabu dan alat hisapnya.”Kalau soal itu diserahkan ke Satnarkoba, tetapi kita hanya menangani kasus kecelakaan, ada beberapa dari dampak kejadian itu termasuk operator SPBU,” tandasnya.[radarbanjarmasin]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: