DEMOKRASI.CO.ID - PSG harus diwaspadai seluruh kontestan Liga Champions musim 2022/2023. Dua superstar mereka, Lionel Messi dan Neymar kini sudah klik lagi dan bisa menjadi senjata mematikan PSG.
Chemistry antar bintang selama kemenangan Trophee des Champions melawan Nantes mengingatkan pada hari-hari kejayaan mereka di Barcelona. Saat itu, bersama Luis Suarez mereka menggondol seluruh trofi yang bisa diperebutkan klub Catalan.
Pada laga di Tel Aviv, Israel kemarin, Neymar dan Messi tampil luar biasa. Neymar mencetak dua gol. Sementara Messi menyumbang satu gol dalam kemenangan 4-0 PSG atas Nantes.
Gol Messi yang membuka keunggulan PSG lahir berkat assist cantik Neymar. Umpan terobosannya yang memanjakan membuat Messi dengan mudah menaklukkan kiper Nantes, Alban Lafont.
Neymar sendiri mencetak dua gol lewat bola mati. Satu dari tendangan bebas cantik. Sementara satu gol lainnya ia lesakkan dari titik penalti. Satu gol PSG lainnya dicetak Sergio Ramos.
“Mereka menunjukkan bentuk, bersama-sama, yang lebih baik daripada kapan pun dengan seragam PSG,” demikian menurut L'Equipe, surat kabar Prancis dikutip dari The National.
Messi hanya mencetak enam gol liga sepanjang musim lalu dan sempat dicemooh oleh penggemar tuan rumah setelah kegagalan klub di Liga Champions. Tapi kini, fans boleh berharap Messi akan menyumbang lebih banyak gol atas namanya.
Terutama jika hubungan dengan Neymar berjalan lancar seperti di akhir pekan kemarin. “Mereka memiliki hubungan teknis yang nyata,” kata Christophe Galtier, pelatih kepala PSG.
Kombinas Messi dan Neymar akan semakin berbahaya jika Kylian Mbappe bergabung. Mbappe saat ini diklaim sebagai salah satu penyerang terbaik dunia. (amr) [fajar]