logo
×

Senin, 29 Agustus 2022

Dorong Akuntabilitas, Pj Gubernur Minta OPD Bangun Sinergi dengan DJPb

Dorong Akuntabilitas, Pj Gubernur Minta OPD Bangun Sinergi dengan DJPb

DEMOKRASI.CO.ID - Pj Gubernur Sulbar, Akmal Malik meminta setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) membangun sinergi dengan Kanwil Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Sulbar. Hal itu agar terwujud akuntabilitas pengelolaan APBD.

Itu ditegaskan Pj Gubernur Sulbar, Akmal Malik saat membuka Rapat Koordinasi Daerah Peningkatan Kualitas APBN/APBD di Sulbar yang dilaksanakan Kanwil DJPb Sulbar, di Grand Maleo Hotel Mamuju, Senin 29 Agustus 2022.

"Saya minta kepada OPD, untuk bersinergi Ditjen Perbendaharaan. Utamakan akuntabilitas, pastikan tidak terjadi kebocoran dan pastikan itu digunakan tepat sasaran," ujar Akmal Malik.

Terpenting, lanjut Akmal Malik, setiap OPD membangun kolaborasi dengan instansi lain.

"Jangan malu berkoordinasi. Kuncinya adalah rajin-rajin lah bertemu, berkomunikasi," tandas Akmal.

Berlangsungnya kegiatan, Pj Gubernur Sulbar menyerahkan penghargaan kepada pemda dengan kinerja terbaik pengelolaan DAK Fisik dan dana desa.[sindonews] 

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: