DEMOKRASI.CO.ID - Spirit hijrah merupakan pesan penting dalam momentum 1 Muharam 1444 H.
Dalam konteks kekinian, hijrah harus dimaknai secara nonfisik. Sebab perintah hijrah secara fisik telah usai setelah Fathu Makkah (Penaklukan Kota Mekkah) sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW “Laa Hijrota Ba’da Fathi”.
Atas dasar itu, hijrah nonfisik untuk menjadi pribadi dan umat yang lebih baik lagi merupakan sebuah keharusan dalam memaknai Tahun Baru Islam 1444 Hijriyah ini.
Demikian disampaikan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu saat memberikan pidato refleksi 1 Muharam 1444 H yang jatuh pada hari ini, Sabtu (30/7).
“1 Muharam ini saya sampaikan sebagai bentuk muhasabah bagi kita semua. Semoga Allah membimbing kita bersama dengan taufik dan hidayah-Nya,” ucap Syaikhu dikutip dari kanal YouTube PKSTV.
Dengan spirit hijrah tersebut, ia berharap agar PKS diberikan kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang. Sehingga, PKS terus mengalami perbaikan dan peningkatan dalam setiap tahunnya.
“Dan mudah-mudahan dengan inilah Allah menakdirkan PKS bisa memperoleh kemenangan pada Pemilu 2024. Amin Yaa Rabbal’alamin,” tutupnya. [rmol]