DEMOKRASI.CO.ID - Presiden Joko Widodo meminta agar para menterinya fokus bekerja, termasuk Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan harus dapat menurunkan harga minyak goreng.
"Saya minta semua menteri fokus bekerja. Kalau Menteri Perdagangan ya urus yang paling penting seperti yang saya tugaskan kemarin bagaimana menurunkan harga minyak goreng menjadi Rp14 ribu atau di bawah Rp14 ribu. Paling penting itu, tugas dari saya itu," kata Presiden Jokowi di Pasar Sukamandi, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Selasa.
Ini ditegaskan oleh Presiden Joko Widodo ketika ditanya mengenai peristiwa Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan yang mengajak warga di Lampung untuk memilih anaknya yang maju sebagai calon anggota DPR RI daerah pemilihan Lampung I. Hal ini dilakukan Zulkifili Hasan sembari membagi-bagikan minyak goreng di Kecamatan Telukbetung Timur, Bandar Lampung.
Presiden juga menekankan agar para menteri, utamanya yang mengurusi bidang energi dan pangan, agar bisa fokus menangani dua hal tersebut. Menurutnya, saat ini situasi dunia sedang terdisrupsi di dua bidang tersebut.
"Kalau di luar Jawa masih ada yang di atas Rp14 ribu, satu persatu akan kita selesaikan," ungkap Presiden. [tvonenews]