DEMOKRASI.CO.ID - Pegiat media sosial, Nicho Silalahi melontarkan sindiran keras terhadap Presiden Jokowi. Ia mengaku, mendukung Jokowi jadi Sekjen Perserikatan Bangsa-Bangsa atau PBB agar dunia bisa merasakan kebohongan sang kepala negara itu.
Sindiran Nicho Silalahi terkait dukungannya agar Presiden Jokowi jadi Sekjen PBB itu ia lontarkan lewat unggahannya di Twitter, seperti dilihat pada Senin 20 Juni 2022.
Dalam narasi cuitannya, Nicho awalnya menanyakan kepada Jokowi kapan akan mundur dari jabatannya sebagai kepala negara.
“Pak jokowi kapan sih anda mundur?,” ujar Nicho Silalahi.
Ia pun mendesak Jokowi segera mundur dari jabatan presiden RI dan akan mendukungnya menjadi Sekjen PBB agar dunia internasional bisa merasakan kebohongannya.
“Ayo pak cepatan mundur entar nanti saya dukung bapak jadi Sekjen PBB, Biar dunia Internasional bisa merasakan kehebatan Ngibul Bapak,” kata Nicho.
Pada unggahan sebelumnya, Nicho Silalahi juga meminta agar Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, dan Kementerian BUMN segera dibubarkan.
Pasalnya, menurut Nicho, ketiga kementerian itu lebih baik dibubarkan saja apabila tak mampu menurunkan harga-harga kebutuhan pokok.
“Bubarkan saja Kementrian Perindustrian dan Kementerian Perdagangan Serta Kementrian BUMN Kalau Ga Mampu Menurunkan Harga-harga Kebutuhan Pokok,” tuturnya.
Akan tetapi, kata Nicho Silalahi, lebih baik lagi jika Presiden Jokowi mundur dan memberikan jabatan kepala negara itu kepada yang ahli memimpin Indonesia.
“Tapi Lebih Baik Jokowi Mundur Biar Ahlinya Saja Yang Memimpin Negri Ini, Ia ga sih,” ujarnya. [terkini]