logo
×

Senin, 13 Juni 2022

Mbak Rara Gagal Hentikan Hujan Saat Konser Musik, Netizen Sewot: Lagian Percaya Sama Dukun

Mbak Rara Gagal Hentikan Hujan Saat Konser Musik, Netizen Sewot: Lagian Percaya Sama Dukun

DEMOKRASI.CO.ID - Sosok Rara Isti Wulandari atau Rara pawang hujan banyak dihujat netizen. Ia terbukti gagal menghentikan hujan disebuah konser musik. Tampak kegagalan mbak Rara-panggilan Rara pawang hujan, ramai dikomentari netizen.

Video Mbak Rara yang berusaha menghentikan hujan viral di media sosial. Dalam video yag diunggah akun @kabarnegri, disebutkan Mbak Rara diundang sebagai pawang hujan. Nahasnya, hujan tetap turun saat konser musik tersebut berlangsung.

"Viral video sebelum konser Mbak Rara diundang sebagai pawang hujan dan ternyata hujan juga," tulisnya, melansir SuaraRiau.id, Minggu (12/9/2022).

Video itu direkam seorang perempuan yang menyoroti Rara tengah melambai kepada penonton serta berjoged di depan panggung musik. Sementara sejumlah penonton juga tengah asik menikmati konser.

Dari situas itu, ternyata konser musik berubah drastis. Hujan mengguyur panggung, sehingga mengakibatkan banyak penonton akhirnya menggunakan jas hujan dan payung.

Sosok perempuan ini pun menyalahkan Mbak Rara, "Ya Allah, Mbak Rara. Gimana dong ini hujan," kata perekam video.

Sejumlah warganet menyinggung pernyataan Rara beberapa waktu lalu yang mengibaratkan dirinya memegang remote langit.

"Temen dan remot rara masih ketinggalan di mandalika," tulis warganet,

"Maaf gaes baterai remotenya lagi soak," tulis warganet.

"Mbak Rara salah bawa remot," tulis warganet.

"Remotnya belum diservis," tulis warganet lainnya.

Warganet lainnya mengingatkan bahwa peristiwa alam seperti hujan adalah kuasa dari tuhan.

"Lagian percaya ko sm dukun hujan.. Sehebat apa si bisa nahan kuasa tuhan.. Hujan kan kuasa tuhan," tulisnya.

"Orang musryik dipercaya , habisin anggaran aja, masih percaya pawang," ujar netizen lainnya. [suara]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: