logo
×

Kamis, 16 Juni 2022

Curhat Pedagang Minyak Berujung Hadiah Umrah dari Mendag

Curhat Pedagang Minyak Berujung Hadiah Umrah dari Mendag

DEMOKRASI.CO.ID - Keberuntungan menyambangi Warman dan Eli, pasangan suami istri sekaligus penjual minyak goreng dan bahan sembako lainnya di Pasar Cibubur, Jakarta Timur. Bagaimana tidak, keduanya mendapatkan hadiah umrah dari Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan.

Titik Pertama yang Disambangi Zulkifli

Kios dagang minyak dan sembako milik Warman dan Eli menjadi titik pertama yang disambangi Zulkifli Hasan saat meninjau harga di Pasar Cibubur, Jakarta Timur.

Pria yang akrab disapa Zulhas itu mengajak pasangan suami istri berbincang mengenai harga penjualan dan distribusi minyak dan beberapa jenis sembako lainnya. Keduanya menjelaskan untuk minyak curah harus kerja dua kali karena mengemas ulang menggunakan plastik.

Ubah Kemasan Minyak Curah

Mendengar hal tersebut, Zulhas berencana untuk mengubah kemasan minyak curah menjadi kemasan higienis. Sehingga, para pedagang minyak goreng tidak perlu kerja dua kali untuk mengemas minyak dan bisa langsung melakukan penjualan.

"Ini minyak curah, packing-nya mendekati ini (minyak kemasan higienis). Sehingga dia (pedagang) tidak usah nuang lagi, tidak usah (kirim) pakai tangki atau jerigen lagi, nambah kerja lagi. Kemasannya sama kayak ini (kemasan higienis)," kata Zulhas di kios pedagang minyak Pasar Cibubur, Jakarta Timur, Kamis, 16 Juni 2022.

"Harganya? Beda 500 perak saja dengan kemasan higienis ini," sambungnya.

Sudah Haji Belum?

Perbincangan antara Warman dan Eli bersama Zulhas masih berlanjut dengan membahas harga penjualan sembako lainnya, seperti telur, terigu, hingga beras. Sampai akhirnya, Zulhas bertanya soal berapa lama keduanya mengelola kios dan berjualan sembako.

"Sudah bertahun-tahun pak," kata keduanya.

"Sudah haji belum?" tanya Zulhas.

"Belum, cuma baru orang tua," jawab Warman dan Eli.

"Ya udah, catat namanya ya nanti saya umrohkan mereka berdua," tegas Zulhas.

Saat dikonfirmasi terpisah, Warman menjelaskan bahwa dia tidak menyangka bisa mendapatkan hadiah umrah dari Zulhas. Ia mengatakan, hadiah umrah itu merupakan rezeki lain dari penjualan minyak goreng.

Warman juga tidak bisa berkata-kata saat mendapatkan hadiah umrah itu. Matanya hanya terlihat berkaca-kaca seolah tak percaya atas rezeki umrah yang didapatkan dari Zulkifli Hasan. [viva]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: