logo
×

Kamis, 24 Februari 2022

Wirda Mansur Ngaku Lulusan University Of Oxford Viral, Netizen Ragu Status Pendidikan: Bapak Anak Tukang Tipu

Wirda Mansur Ngaku Lulusan University Of Oxford Viral, Netizen Ragu Status Pendidikan: Bapak Anak Tukang Tipu

DEMOKRASI.CO.ID - Anak perempuan Ustadz Yusuf Mansur, Wirda Mansur tengah hangat diperbincangkan publik.

Kali ini, Wirda Mansur dituding telah menyebarkan kabar bohong mengenai status pendidikan yang Ia tempuh.

Tudingan Wirda Mansur melakukan kebohongan publik itu berawal dari pemilik akun @strawbeelly yang mencurigai status pendidikan Wirda Mansur.

Dalam akun LinkedIn yang diduga milik Wirda Mansur itu terdapat informasi yang menyebutkan dirinya lulusan dari University of Oxford.

"Sorry i have to say this, wirda mansur is totally a liar," ujar Wirda Mansur, seperti dikutip SeputarTangsel.com dari akun Twitter @strawbeelly pada Rabu, 23 Februari 2022.

Akan tetapi, informasi yang tertera dalam akun LinkedIn milik Wirda Mansur itu sangat berbeda dengan realitanya.

"Di LinkedIn nulis kuliah di Oxford, di highlight QnA beda lagi, dan faktanya kuliah di universitas ayahnya sendiri," tutur @strawbeelly.

Hal ini terungkap saat Wirda Mansur melakukan sesi tanya jawab di akun Instagram pribadinya.

Pemilik nama lengkap Wirda Salamah Ulya Mansur itu mengatakan bahwa dia telah mengenyam pendidikan S1 jurusan Business Enterprise di Uob atau University Of Birmingham.

Selain itu, Wirda Mansur meminta doa Netizen agar dia bisa melanjutkan pendidikan S2.

"S1 di UoB, jurusan Business Enterprise. S2 beloman shay, doakeun ya semoga sampe ke S2, dst," ucap Wirda Mansur.

Pemilik akun @strawbeelly membagikan informasi Wirda Mansur yang ternyata terdata sebagai mahasiswa Institut Daarul Quran Jakarta, yang tak lain kampus milik Ustadz Yusuf Mansur.

Kejanggalan itu semakin membuat Netizen geleng-geleng kepala usai Wirda Mansur menjabarkan riwayat pendidikannya.

"Gue TK sampai SD di Daarul Quran, SMP di Jordan nyambung ke Amerika, tapi gak selesai jadi ikut paket di Indo. Lalu SMA di Inggris, cuma bentar aja. Ikut paket lagi di Indo," ungkap Wirda Mansur.

Lebih lanjut, Netizen tersebut mengatakan bahwa Wirda Mansur tidak berkuliah di University Of Oxford, melainkan hanya sempat mengambil kelas summer program.

Sontak, kejanggalan riwayat pendidikan Wirda Mansur yang mengaku sebagai mahasiswa lulusan University Of Oxford itu mendadak viral dan santer disorot Netizen.

Sejumlah Netizen pun beramai-ramai memberikan komentar atas pernyataan Wirda Mansur yang diduga berbohong kepada publik mengenai status pendidikannya.

Hingga berita ini diturunkan, kabar yang menyeret nama putri Ustadz Yusuf Mansur itu telah mendapatkan tombol menyukai sebanyak 47 ribu, tombol reweet sebanyak 8.141 kali dan kutipan retweet 3.776 kali.

Bahkan, hingga saat ini Wirda Mansur sendiri belum memberikan tanggapan atas kabar mengenai dirinya tersebut.

"dia pgn jadi kek maudy ayunda tpi fail dan norak jatuhnya:(," sahut @sabilshere.

"Katanya pernah kuliah di singapore terus berhenti, terus kuliah di UOB, terus di linkedin kuliah di oxford. Bilang udah mau daftar di harvard katanya syaratnya gampang. Ni orang kalo halu kebangetan dah," ujar @Jolli_6.

"Habit suka bohong & nipu orang ini genetikny menurun ya?  Susah berbicara jujur apa adanya,itu krn minder takut ga direken kali ya?jdny hobi ngibul Serem amat,like father like daughter,jiwany kurang sehat. Tp klo anakny sehat jiwany psti brani nentang yg ga jujur mski ortu sndiri," ucap @Denna__aja.

"Ternyata buat jadi orang halu tuh gak perlu rakyat jelata yea.Anak ustadz pun bisa halu perkara hal pendidikan gini heheheheh," ungkap @ck_rt592012.

"Astagaaa, Bapak anak tuti, tukang tipu," komentar @kentomiyauraaa.

"Gilak sih, problematic banget, makin lama orang makin antipatif sama anything religious," sahut @royykhan.*** [pikiran-rakyat]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: