logo
×

Selasa, 22 Februari 2022

Ingatkan Jangan Langsung Percaya Haikal Hassan Berkhianat, Helmi Felis: Jangan Lemahkan Persatuan Umat

Ingatkan Jangan Langsung Percaya Haikal Hassan Berkhianat, Helmi Felis: Jangan Lemahkan Persatuan Umat

DEMOKRASI.CO.ID - Pegiat media sosial, Helmi Felis mengingatkan untuk jangan langsung mempercayai bahwa pengurus nonaktif Dewan Tanfidzi Nasional Persaudaraan Alumni (DTN PA) 212, Haikal Hassan berkhianat.

Helmi Felis menekankan bahwa jangan sampai persatuan umat melemah karena rasa saling curiga dan bahkan fitnah.

“Jangan langsung percaya kalo Haikal Hasan berkhianat,” kata Helmi Felis melalui akun Twitter pribadinya pada Selasa, 22 Februari 2022.

Ia juga mengingatkan untuk jangan menyebarkan berita yang kebenarannya tidak diketahui sepenuhnya.

Sebab, jika pun berita tersebut benar, maka akan berujung pada ghibah. Jika berita tersebut salah, maka jatuh pada fitnah.

“Jangan lemahkan persatuan umat. Jangan ciptakan saling curiga apalagi menari di atas fitnah,” katanya.

Helmi Felis tidak menjelaskan lebih sepsifik soal konteks dari pernyataannya tersebut. Namun, Haikal Hassan sedang ramai dibicarakan sebab dinonaktifkan sementara waktu dari kepengurusan inti Dewan Tanfidzi Nasional Persaudaraan Alumni (DTN PA) 212.

Dilansir dari Detik News, penonaktifan Haikal Hassan dari pengurus inti DTN PA 212 dibenarkan oleh Ketua Umum DTN PA 212, Slamet Ma’arif.

“Iya (dinonaktifkan),” kata Slamet pada Selasa

Dilihat dari surat keputusan DTN PA 212 Nomor: 001/SK-PP/DTN PA 212/II/2022, Haikal Hassan dinonaktifkan sejak Senin, 21 Februari 2022.

Keputusan ini juga disebut berdasarkan musyawarah DTN PA 212 yang menghasilkan arahan Majelis Syuro DTN PA 212 serta diketahui pembina PA 212, yakni Rizieq Shihab.

Slamet mengungkap bahwa alasan penonaktifkan adalah karena Haikal Hassan memiliki urusan yang harus diselesaikan.

“Karena beliau sedang ada urusan yang harus diselesaikan, beliau minta mundur sementara waktu dari kepengurusan dan kegiatan,” ucap Slamet.

“Maka DTN PA 212 konsultasi dan minta pertimbangan dengan Majelis Syuro untuk menonaktifkan beliau sementara waktu. Akhirnya permohonan beliau kita penuhi,” tambahnya. [terkini]

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: