DEMOKRASI.CO.ID - USTADZ Yusuf Mansur (UYM) mengatakan telah bertanya langsung ke putrinya, Wirda Mansur soal niatan ingin memiliki calon menantu seperti Hasan Ali Jaber, putra almarhum Syekh Ali Jaber.
Tidak hanya kepada Wirda, kepada Hasan pun UYM sudah menyampaikan hal tersebut. “Hasannya tahu, ngobrol langsung, kalau mau kita jodohin,” ujarnya di acara Kopi Viral, Senin (1/2/2021).
Namun, saat itu, Hasan tampaknya belum merespon hal itu serius. Dia hanya mengatakan. “Ustadz sudah saya anggap buya kedua,” sebut UYM menirukan perkataan Hasan.
UYM menjelaskan mengingikan Wirda nikah di usia muda. “Mertua saya nikah 12 tahun. Waktu dia (Wird) kecil gua bilang umur 16 tahun (nikah). Tapi dia lewat sudah 20 tahun, tahun ini,” jelasnya.
Dia tidak menampik sejatinya ada saja orang yang menyatakan ingin menjadi calon Wirda. “Tiap hari ada saja, satu-dua (orang),” lanjutnya. Namun, dia menyerahkan semuanya ke putrinya.
UYM mengatakan berharap Hasan jadi menantunya karena kagum dengan Syekh Ali Jaber. “Kita kagum sama ayahnya, Syekh Ali,” tegasnya.
Kelak jika Wirda tidak mau dengan pilihannya saat ini, UYM menyebut sudah mempersiapkan satu sosok yang tidak boleh ditolak putrinya. “Saya ada kesempatan doa sama Allah. Ada yang bagus atau kita siapin, ada satu jagon papa kalau disodorin jangan sampai enggak mau. Ada cakep, bagus,” tuturnya tanpa menyebut siapa sosok itu.
Lalu bagaimana dengan respon Wirda soal rencana perjodohan ini. “Cuma senyum aja. Lumayan ramai banyak WA masuk yang menanyakan,” jelasnya di samping ayahnya di acara yang sama.
Wirda sendiri mengaku belum mau menikah cepat meski sang ayah menginginkan begitu. “Emang enggak mau (nikah) muda-muda banget, umur 23, 25,” ungkapnya.
Wirda menegaskan tidak memiliki kriteria cowok impiannya. “Kalau fisik enggak punya bayangan, (yang penting) agama dan dewasa,” sebutnya. []