DEMOKRASI.CO.ID - Kisah sukses pasangan Joe Biden dan Kamala Harris dalam Pilpres Amerika Serikat bisa menjadi rujukan bagi pemimpin di tanah air.
Salah satunya oleh Ketua DPR Puan Maharani yang digadang akan menjadi jagoan PDI Perjuangan di Pilpres 2024 mendatang. Namanya kerap disebut akan menjadi pendamping Prabowo Subianto dalam melakoni pilpres.
Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komarudin menilai Puan Maharani bisa memetik pelajaran dari kiprah Kamala Harris mendampingi Joe Biden.
Bahkan dia menyarankan agar Puan segera bertolak ke Amerika Serikat menemui Kamala Harris. Pertama untuk menyampaikan ucapan selamat dan misi kedua untuk berguru strategi secara langsung.
“Boleh juga tuh (ketemu). Agar bisa mencontek strateginya,” ujarnya kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (24/1).
Di satu sisi, putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri itu juga diminta untuk lebih panda mencari simpati rakyat Indonesia.
“Cari simpati rakyat dengan menjadi Ketua DPR yang berpihak pada rakyat. Agar popularitas dan elektabiltasnya sebagai cawapres muncul,” ujarnya.
“Soal apakah bisa mengikuti jejak Kamala Haris. Itu tergantung garis tangan Puan,” imbuhnya.
Direktur eksekutif Indonesia Political Review ini mengingatkan bahwa perjalanan Puan menuju 2024 masih terjal. Penerimaan publik pada sosoknya masih belum mengalami peningkatan yang berarti.
“Karena hingga saat ini, baik popularitas mau pun elektabilitasnya sebagai capres belum terlihat,” tandasnya.(RMOL)