logo
×

Minggu, 13 Desember 2020

Pendiri Ponpes Assiddiqiyah KH Noer Muhammad Iskandar Meninggal Dunia

Pendiri Ponpes Assiddiqiyah KH Noer Muhammad Iskandar Meninggal Dunia

DEMOKRASI.CO.ID - Umat Islam kehilangan satu ulama lagi, KH Noer Muhamad Iskandar  SQ, meninggal dunia, Minggu (13/12/2020), pukul 13.41.

Pendiri Pondok Pesantren Assiddiqiyah meninggal setelah mengalami sakit, dan terakhir dirawat di salah satu rumah sakit di Jakarta.

Almarhum adalah kiai kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur pada 5 Juli 1955. Selain mengasuh pesantren di tengah kota di Jakarta, ia dikenal sebagai dai kondang. 

Menurut Asshiddiqiyah.com, KH Noer Muhammad Iskandar SQ adalah pendiri sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Asshiddiqiyah, sebuah lembaga pendidikan yang kini memilik 11 cabang di dalam dan luar kota, dengan memadukan sstem pembelajaran klasik dan modern.

KH Noer Muhammad Iskandar lahir di Banyuwangi 5 Juli 1955, anak dari pasangan Kyai Iskandar dan Nyai Rabiatun. Pria yang akrab disapa Kiai Noer memulai pendidikannya di pesantren tradisional Jawa Timur untuk kemudian sekolah di Jakarta dan mengembangkan pondok pesantren di kota besar dengan karakter budaya yang berbeda dengan kultur dasarnya. 

Karena itulah, ketepatan pengetahuan akan peta sosiologis daerah akan sangat menentukan efektif tidaknya dakwah yang disampaikan. Makin rendah pengetahuan seorang santri akan peta simbolik masyarakat kota, akan tipis kemungkinan baginya untuk diterima dalam kelompok sosial yang di hadapinya.

Upaya membangun pesantren di Ibu Kota bukan tanpa perjuangan. Perjalanan dan perjuangan panjang pun harus dilalui dengan berbagai tantangan yang berat. Namun berkat dukungan dan dorongan yang begitu kuat dari Kyai Mahrus Ali, Pimpinan Pondok Pesantren Lirboyo Kediri, Kyai Noer Muhammad Iskandar, SQ pun berhasil. []

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: