logo
×

Sabtu, 14 November 2020

Lagu Perjuangan Pembela Habib-RS, Mirip Mars Banser NU

Lagu Perjuangan Pembela Habib-RS, Mirip Mars Banser NU

DEMOKRASI.CO.ID - Lagu perjuangan pembela Habib Rizieq Shihab atau HRS, yang dinyanyikan bocah laki-laki berusia sekitar 10 tahun beredar di media sosial.

Lagu tersebut mirip dengan mars Banser NU. Hanya beberapa kata dalam lirik lagu tersebut yang diubah.

Lirik lagu perjuangan pembela HRS terdiri dari lima bait. Sedangkan mars Banser NU hanya empat bait.

Bait pertama lagu perjuangan pembela HRS berisi ucapan selamat datang kepada Habib Rizieq Shihab, yakni:

Selamat datang kami ucapkanWahai pejuang anti kazolimanPahlawan pembela kebenaranHabib Rizieq Shihab yang kami rindukan

Lagu perjuangan pembela HRS tersebut diunggah oleh Front Pembela Islam (FPI) melalui akun Twitter @DPPFPI_ID, Sabtu (14/11). “Anak siapa nih?,” tulisnya.

Berikut lirik lagu perjuangan pembela HRS yang dinyanyikan bocah laki-laki berusia sekitar 10 tahun.

Pembela HRS

Selamat datang kami ucapkanWahai pejuang anti kazolimanPahlawan pembela kebenaranHabib Rizieq Shihab yang kami rindukan

Tinggalkan ayah tinggalkan ibuRelakanlah kami berjuangDi bawah komando ulamaImam Besar Habib Rizieq Shihab

Tidak kembali pulangSebelum kita yang menangWalau mayat terdampar di medan perangDemi bangsa ku rela berkorban

Maju ayo maju ayo terus majuSingkirkanlah dia dia diaSingkirkanlah para para pendustaPengkhianat bangsa dan negara

Wahai pejuang 212Di mana engkau beradaLanjutkan perjuangan para pahlawanDemi agama bangsa dan negaraDemi agama bangsa dan negara

Mars Banser

Ijinkan ayah ijinkan ibuIjinkan kami pergi berjuangDi bawah kibaran bendera NUMajulah ayo maju serba serbu

Tidak kembali pulangSebelum kita yang menangWalau darah menetes di medan perangDemi agamaku rela berkorban

Maju ayo maju ayo terus majuSingkirkanlah dia dia diaKikislah habis merekaMusuh agama dan ulama

Wahai barisan ansor serbagunaDimana engkau beradaTeruskanlah perjuanganDemi agamaku rela berkorban

Artikel Asli

Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: