DEMOKRASI.CO.ID - Dari pengakuan Lailly Nur Fadillah melalui akunnya @LaillyFadillah, jika foto yang dia bagikan ke sosial media juga didapatkan dari akun lainnya, namun soal siapa yang memotretnya Lailly tidak tahu. Foto tersebut memperlihatkan seorang remaja kurus, sedang jongkok depan sebuah toiko, sambil memegang dan membaca Al-Quran.
“Just a share .. Dimanapun & Siapapun yg memotretnya, terimakasih, Ia mungkin tak dikenal oleh penduduk bumi, tapi ia dikenal oleh Penghuni langit Selamat pagi hai raga yg basah oleh hujan … Semoga Allah SWT meridhloi dan menyayangi mu, de’ !” tulis @LaillyFadillah, mengomentari foto yang dia posting. Dan diketahui jika lokasinya di Kota Bandung, Jawa Barat.
“sepertinya di Jln Braga, bener ga min? @infobdg.” tulis akun @D_4_RIS yang merasa sangat mengenal lokasi kejadian.
Melihat kondisi tersebut, tidak sedikit netizen ikut tersadar, dan menjadikan anak tersebut sebagai “cambuk” untuk kembali mengingat dan membaca Al-Quran, bahkan banyak netizen lain turut mendoakan agar anak tersebut bisa segera diberikan kemudahan hidup dari Allah SWT.
“Selamat pagii.. Gambar ini cambuk buatkita semua terutama saya yg masih suka membohongi diri tanpa baca al quran.” @RebornTwoDark
“Makasih,Mengingat kan target saya one day one juz, yg beberapa Minggu ga mencapai target…” @Fauzie94657774
“Siapapun engkau yg ada di poto ini, Semoga di kemudian hari, Allah muliakan hidupmu.” @tienkustinii
“Semoga Allah mudahkan segala urusan fan niatnya sehingga dia istiqamah…” @Amir01911083
Rupanya doa netizen yang tulus dan dengan kemurahan dari Allah SWT, akhirnya bocah yang ternyata berasal dari Garut dan datang ke Bandung dengan jalan kaki, bermaksud untuk mencari kerja. Bertemu dengan orang baik dan tulus.
Dari Postingan akun @Aiek_Channel menginfokan jika anak tersebut seusai fotonya menjadi viral di berbagai media sosial, langsung dicari oleh tim Al-Hilal, karena foto awal di jalan Braga, tim berusaha untuk menemukannya di sekitar jalan Braga, namun tidak diketemukan.
Setelah mendapatkan info dari akun @PowerRangerPin7 ternyata anak tersebut berhasil diketemukan di daerah Lembang, sekitar 20 Kilometer dari lokasi foto awal. Dan Informasi, jika Foto awal berasal dari sesorang yang bernama Gladys Foe.
“Info dari Teh @PowerRangerPin7, Foto dari Gladys Foe. Alhamdulillah. Akhirnya ketemu. Kmrn tim Al Hilal mencari di braga & sekitarnya. Tidakk ketemu, Ternyata dia sdh pindah jauh Ketemu Di Lembang. 20 Km dari tempat foto pertama. Anak ini berasal dari Garut. ….” tulis akun @Aiek_Channel yang kemudian mengisahkan tentang kejadian yang menimpa anak tersebut.
Berawal dari perceraian kedua orangtuanya, lalu dia terpaksa harus tinggal bersama kakek dan neneknya, karena kedua orangtuanya meninggalkan dirinya, Anak tersebut akhirnya memiliki niat untuk bisa bekerja, dan bersikeras ingin mencari kerja di Bandung, namun keinginannya tidak begitu saja di ijinkan, kecuali anak tersebut, mau mematuhi syarat yang diajukan.
Kakek dan Neneknya mengijinkan dirinya untuk ke Bandung mencari kerja, dan dengan syarat si anak harus tetap melaksanakan Shalat setiap waktu, juga tidak boleh lupa dan berhenti membaca Al-Quran. Akhirnya dia menyanggupi dan dengan berjalan kaki sejauh 50 Kilometer, akhirnya dia sampai ke Bandung.
Namun kedatangannya bertepatan dengan kondisi Pandemi, akhirnya anak tersebut, kesulitan mencari kerja, dan dengan terpaksa dia harus menjadi pemulung untuk bertahan hidup. Hingga akhirnya munculah foto viral tersebut.
Rencananya Tim Al-Hilal akan mengajak anak tersebut untuk ikut menginap di Pesantren Al-Hilal, dan kemudian besoknya akan di antar ke Garut, di rumah neneknya, sekaligus Tim akan memberikan sembako, Baju, Al-Quran dan biaya hidup, untuk dia beserta Kakek dan Neneknya. Dan tentu saja banyak netizen merasa bersyukur ketika anak tersebut berhasil diketemukan oleh Tim Al-Hilal.
“Berikan dia alat pancing, jangan beri dia ikannya, supaya dia mampu mencari ikan sendiri.” @windrh1
“Masyaallah semoga alloh mudahkan segala urusan dan dalam penjagaanNya selalu.” @803ara
“Kemuliaan Alquran. Sebaik baik manusia , yg belajar Alquran dan mengajarkannya. Dia adalah sahabat di dunia , di Kubur dan di Surga.” @LukmanAlie2
“Alhamdulillah… Rendah dibumi.. Bergetar dlangit…”