DEMOKRASI.CO.ID - Ustaz Haikal Hassan Baras sudah tak sabar menunggu perhelatan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
“Kepingin buru-buru 2024 deh. Entah kenapa, entah ada apa. Mungkin bosan dengan keadaan,” kata Haikal Hassan melalui akun Twitternya, Sabtu (8/8).
Pendukung Prabowo Subianto dalam Pilpres 2014 itu berharap di Pilpres 2024 lahir sosok pemimpin bangsa yang jujur, cerdas dan menyayomi.
“Mungkin 2024 nanti akan hadir pemimpin yang mengayomi, melindungi, merangkul semua elemen bangsa. Disamping jujur, komunikatif, amanah, cerdas,” imbuhnya.
Pria yang akrab dipanggil Babe Haikal itu meminta masyarakat untuk tidak lagi membawa-bawa nama tokoh seperti Soekarno dan Soeharto pada Pilpres 2024.
“Pilpres 2024 nanti, jangan ada lagi yang bawa-bawa nama Soekarno, Soeharto, Megawati, Susilo, Prabowo, Jokowi. Cukup!,” tegas Haikal.
Pernyataan Haikal ini sekaligus menyiratkan bahwa dia tidak akan memilih atau mendukung Prabowo pada Pilpres 2024.
“Saatnya tampil ulama yang negarawan sekaligus nasionalis yang religius. Persis seperti Indonesia saat awal berdiri untuk usir penjajah,” pungkas Haikal Hassan.