logo
×

Rabu, 19 Agustus 2020

Gibran Sebut Lawan Politik sebagai Musuh

Gibran Sebut Lawan Politik sebagai Musuh

DEMOKRASI.CO.ID - Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka (Gibran) menyebut lawan politiknya di Pilkada Solo 2020 sebagai musuh.

“Ya siap-siap saja, siap tempur. Intinya siapapun musuhnya saya siap tempur,” kata Gibran kepada wartawan setelah bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri beberapa waktu lalu.

Gibran bertemu dengan Megawati yang ditemani Puan Maharani. Kata Gibran, mereka mengobrol santai diiringi makan makanan kecil. Makanan yang disajikan Megawati sendiri bukanlah nasi goreng yang terkenal kerap dimasakkan Megawati sendiri untuk para tamunya. Seperti waktu menerima Prabowo di kediamannya.

Menurut Gibran, banyak pesan yang disampaikan Megawati. “Banyak. Tapi intinya ngobrol ringan karena sudah lama nggak silaturahmi. Kebetulan rumah sakitnya kan dekat sini, jadi mampir sebentar,” jawab Gibran.

Rumah sakit yang dimaksud adalah tempat adiknya Kahiyang Ayu melahirkan anak keduanya pada Senin malam. Dia juga membawa oleh-oleh dari Solo untuk Megawati sehingga mampir ke Teuku Umar. “Makanan. Makanan kesukaan Ibu (Megawati),” kata Gibran. [suaranasional]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: