logo
×

Jumat, 06 Maret 2020

Update Virus Corona: 548 Orang Dalam Pemantauan RSPI Sulianti Saroso

Update Virus Corona: 548 Orang Dalam Pemantauan RSPI Sulianti Saroso

DEMOKRASI.CO.ID - Penanganan terhadap virus corona terus dilakukan Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso. Dirut RSPI Sulianti Saroso, Mohammad Syahrildi menggelar jumpa pers untuk mengurai perkembangan penanganan di rumah sakit yang dipimpinnya itu.

Hingga Jumat (6/3) siang ini, katanya, sebanyak 548 warga melapor ke RSPI Sulianti Saroso. Mereka dinyatakan Mohammad Syahril sebagai orang dalam pemantauan (ODP).

"ODP 548. Kalau ODP rawat jalan ya," ujar Mohammad Syahril di RSPI Sulianti Saroso, Jalan Sunter Permai Raya, Jakarta Utara, Jumat (6/3).

Mohammad Syahril juga mengatakan, kategori Pasien Dalam Pengawasan (PDP) juga tidak dirawat secara intensif di RSPI Sulianti Saroso.

Sebab, perawatan intensif yang dilakukan di 11 ruang isolasi RSPI Sulianti Saroso hanya untuk warga yang trlah dinyatakan positif suspect dan positif terjangkit virus asal Wuhan, China.

"Semua pasien yang ODP maupun PDP gratis, enggak usah bayar karena akan dicover negara," tambah Mohammad Syahril. (Rmol)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: