DEMOKRASI.CO.ID - Rencana pencalonan putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka masih belum diputuskan oleh PDI Perjuangan.
Tapi, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengungkap hasil survei yang dilakukan internal partainya. Yaitu, menunjukkan tren positif dari pencalonan pemilik Markobar tersebut.
"Elektoral Mas Gibran memperlihatkan tren meningkat, ada antusiasme bagi anak-anak muda untuk bergabung," kata Hasto Kristiyanto saat ditemui di Kantor DPP PDIP, Jalan Pengeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/2).
Namun demikian, PDIP masih harus melakukan pemetaan politik, untuk bisa memastikan pencalonan Gibran Rakabuming Raka di Kota Solo berhasil.
Selain itu, lanjut Hasto, PDIP juga tengah melakukan pemetaan politik di sejumlah daerah lainnya, seperti Bali, Makassar, Medan, dan Surabaya.
Oleh karena itu, partai berlambang banteng ini masih harus menyelesaikan kerja-kerja itu. Untuk selanjutnya, PDIP akan menyerahkan hasil pemetaan politik yang ada ke Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
"Tetapi sekali lagi, keputusan ada di tangan Ibu Megawati Soekarnoputri," tegas Hasto Kristiyanto.
Karena bagaimanapun juga Kota Solo dan Bali merupakan basis utama," tambahnya.(rmol)