DEMOKRASI.CO.ID - Kepala Badan Pembina Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi kembali berulah. Setelah melontarkan pernyataan agama musuh terbesar Pancasila, kini meletupkan pendapat konstitusi di atas kitab suci. Pernyataan itu menimbulakn berbagai reaksi baik keras maupun lunak.
Bahas Investasi Di Aceh, Jokowi Bakal Kembali Temui Putra Mahkota Abu Dhabi Bulan Depan
Alih-alih mengecam, Abdul Mu'ti, Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, lebih memilih untuk menasehati Yudian Wahyudi. "Sebaiknya kepala BPIP fokus melaksanakan tugas sebagaimana mestinya. Tidak perlu terlalu banyak pernyataan yang kontroversial dan kontraproduktif," katanya di Jakarta, 14/2.
Karena menurut Abdul Mu'ti, pernyataan Yudian Wahyudi hanya akan menimbulkan kegaduhan yang tidak perlu. "Pernyataan kepala BPIP akhir-akhir ini berpotensi menimbulkan reaksi negatif masyarakat terhadap Pancasila dan BPIP sebagai lembaga negara," katanya.(gatra.com)