logo
×

Selasa, 18 Februari 2020

Gawat! 3 WNI di Kapal Pesiar Diamond Princess Positif Corona, Kemungkinan Dipulangkan ke Indonesia

Gawat! 3 WNI di Kapal Pesiar Diamond Princess Positif Corona, Kemungkinan Dipulangkan ke Indonesia

DEMOKRASI.CO.ID - Kementerian Luar Negeri (Kemlu RI) memastikan, tiga warga negara Indonesia (WNI) di kapal pesiar Diamond Princess positif terjangkit virus corona.

Total, ada 78 WNI di kapal pesiar mewah yang diisolasi di perairan Laut Jepang tersebut.

Kepastian itu dipastikan Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi kepada wartawan di Kantor Kemlu, Jakarta, Selasa (18/2/2020).

Retno menyampaikan, saat ini, perwakilan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Jepang sudah bertolak ke Kota Chiba, Jepang.

Hal itu untuk memastikan tiga WNI yang terjangkit corona agar mendapatkan penanganan medis.

“Berdasarkan komunikasi kita terakhir, termasuk pembicaraan dengan Dubes Jepang, maka diperoleh informasi bahwa tiga dari 78 kru WNI dinyatakan confirm (positif),” ungkapnya.

Dalam kapal pesiar yang berada di perairan Yokohama itu, setelah melalui pemeriksaan, didapati 445 orang positif corona.

“Tim KBRI mungkin sudah berada di Chiba, per pagi tadi mereka sedang menuju ke Chiba untuk memastikan WNI kita mendapatkan penanganan yang baik dari otoritas di Jepang,” terangnya.

Hingga sore tadi, Retno mengaku belum mendapat kabar terbaru lagi, mengenai WNI tersebut akan dibawa ke rumah sakit mana.

Retno menyampaikan, pemerintah melalui KBRI Tokyo terus berkomunikasi dengan 75 WNI tersebut.

Mengingat masa karantina mereka akan berakhir pada 19 Februari 2020.

Retno juga menyampaikkan, pihaknya sudah meminta Kementerian Kesehatan RI menyiapkan tim untuk berangkat ke Jepang.

Nantinya tim tersebut akan memfasilitasi kepulangan para WNI jika diperlukan.
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: