logo
×

Sabtu, 07 Desember 2019

Warga China Ditangkap Saat Coba Selundupkan 1 kg Emas di Lubang Duburnya

Warga China Ditangkap Saat Coba Selundupkan 1 kg Emas di Lubang Duburnya

DEMOKRASI.CO.ID - Seorang warga negara China bernama Sa Luitui ditahan oleh pihak berwenang Nepal di Bandara Internasional Tribhuvan, Kathmandu ketika ia tampaknya berusaha menyelundupkan sekira satu kilogram emas di duburnya. Menurut laporan Himalayan Times, emas itu dikemas ke dalam kondom agar lebih mudah untuk diambil.

Menurut laporan yang dilansir Sputnik, polisi mulai curiga ada sesuatu yang tidak beres dengan Sa, yang tiba dengan penerbangan Tibet Air dari China, setelah ia "terlihat bertingkah mencurigakan dan berjalan dengan cara yang aneh."

Pria itu akhirnya dibawa untuk diinterogasi setelah pemeriksaan keamanan sinar-X mendeteksi adanya logam di tubuhnya. Setelah pelaku mengaku memiliki emas yang disembunyikan di bokongnya, barang itu kemudian dikeluarkan dari rongga duburnya dengan bantuan tenaga medis dari Rumah Sakit KMC yang berbasis di Sinamangal.

Himalayan Times mencatat bahwa Bandara Internasional Tribhuvan telah melaporkan tiga kasus penyelundupan emas semacam itu, dan bahwa upaya aktif untuk menyelundupkan emas melalui satu-satunya bandara Nepal terus berlanjut meskipun ada upaya polisi untuk mengakhiri kegiatan tersebut. []
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: