logo
×

Minggu, 24 November 2019

Ulama NU Ajak Warga Papua Tak Terpengaruh Isu 1 Desember

Ulama NU Ajak Warga Papua Tak Terpengaruh Isu 1 Desember

DEMOKRASI.CO.ID - Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (NU) Kota Jayapura, KH Abdul Kahar Yelipele mengajak warga Papua untuk tak terpengaruh dengan isu 1 Desember yang biasa dikenal dengan HUT Organisasi Papua Merdeka (OPM).

KH Abdul Kahar Yelipele yang juga menjabat sebagai  Ketua Umum Pengurus Masjid Raya se-Provinsi Papua di Kota Jayapura mengajak kepada semua umat beragama untuk hidup rukun dan damai.

Dirinya meminta semua pihak untuk menjaga kedamaian di tanah Papua dan tidak membuat gerakan yang memecah membelah persatuan dan keberagaman di Bumi Cenderawasih.

"1 Desember jangan buat gerakan tambahan. 1 Desember malahan masa memasuki natal bagi umat kristiani. Mari kita mendukung saudara kita untuk merayakan natal dengan sukacita dan damai," jelasnya, Minggu (24/11).

KH Abdul Kahar Yelipele juga meminta kepada tokoh agama di Papua menolak paham radikalisme masuk ke Papua yang dapat merusak tatanan kehidupan dan kedamaian, serta ideologi Pancasila.

"Kepada generasi milenial Papua, saya minta untuk lebih bijak menyikapi ajakan perayaan 1 Desember yang bisa membuat kegaduhan. Papua adalah adalah bagian dari NKRI dan NKRI adalah bagian dari Papua," jelasnya. [kpc]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: