logo
×

Minggu, 20 Oktober 2019

Ramai #BesokMatikanTVSeharian, Ferdinand: Kalian Pikir Pelantikan Presiden Akan Batal?

Ramai #BesokMatikanTVSeharian, Ferdinand: Kalian Pikir Pelantikan Presiden Akan Batal?

DEMOKRASI.CO.ID - Tagar #BesokMatikanTVSeharian menjadi tranding topik di twitter. Seperti diketahui, pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin akan laksanakan pada Minggu (20/10/2019) besok.

Menanggapi tagar #BesokMatikanTVSeharian, politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaen mengatakan bahwa seruan utnuk mematikan tv tersebut tidak akan berpengaruh pada jalannya pelantikan yang akan digelar di gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.

"Kadrun intoleran radikal mengampanyekan matikan TV besok, tak perlu nonton pelantikan @jokowi sebagai Presiden. Memangnya kalian pikir pelantikan akan batal kalau kalian tak nonton?," kata Ferdinand di twitter.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa jika seruan tersebut berhasil, justru akan membuat senang aparat yang betugas menjaga keamanan proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden.

"Justru aparat lebih senang kalian tidur dirumah, tidak keluar, jadi aparat bisa lebih ringan kerjanya," ujar Fedinand.



Hingga berita ini ditayangkan, cuitan yang menggunakan tagar #BesokMatikanTVSeharian sudah mencapai 4.897 Tweet.  [akr]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: