logo
×

Selasa, 22 Oktober 2019

Jika Nasdem Jadi Oposisi, Jokowi dalam Keadaan Berbahaya

Jika Nasdem Jadi Oposisi, Jokowi dalam Keadaan Berbahaya

DEMOKRASI.CO.ID - Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) Ujang Komaruddin menilai koalisi pemerintahan Presiden Joko Widodo mulai tampak tidak solid.

Menurut Ujang, pernyataan Ketua Umum Partai Nasdem menyiratkan hal tersebut.

"Iya, betul (koalisi Jokowi-Ma’ruf) terlihat tidak solid," ujarnya seperti dilansir dari BeritaSatu.com, Senin (21/10/2019).

Menurut Ujang, pernyataan Surya Paloh menjadi peringatan terhadap Jokowi yang mengakomodir Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto ke dalam kabinet. Selain itu, kata dia, bisa jadi karena Jokowi tidak memberikan posisi Jaksa Agung kepada Nasdem, tetapi diberikan kepada profesional.

"Ini berbahaya bagi Jokowi karena selama lima tahun, Nasdem tahu kelemahan-kelemahan Jokowi dari dalam," tandas Ujang Komaruddin.

Menurut Ujang, Surya Paloh dan Nasdem memiliki peran sentral dalam mendukung dan mengawal Jokowi selama lima tahun pertama. Namun pada Pilpres 2019, kata dia, Nasdem perannya merasa dikurangi oleh Jokowi.

"Karena itu, Nasdem saat ini sering mengkritik Jokowi. Bahkan siap untuk menjadi oposisi. Namun dugaan saya. Nasdem tetap akan dikoalisi Jokowi namun minta perannya lebih besar lagi seperti pada periode pertama," ungkap Ujang Komaruddin.

Lebih lanjut, Ujang mengingatkan koalisi yang dibangun atas dasar kepentingan, kompromi politik, dan pragmatisme tak akan pernah solid. Koalisi tersebut akan mudah pecah.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memberikan sinyal bakal menjadi oposisi jika tidak ada partai yang menjadi oposisi. Menurut Surya, oposisi penting untuk menjaga check and balance dalam demokrasi. [laj]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: