logo
×

Kamis, 24 Oktober 2019

Bawa Buku, Gibran Rakabuming Temui Megawati di Teuku Umar

Bawa Buku, Gibran Rakabuming Temui Megawati di Teuku Umar

DEMOKRASI.CO.ID - Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming, menyambangi rumah Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Apa yang hendak dibahas Gibran Rakabuming?

Pantauan detikcom, Gibran tiba di kediaman Megawati, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, sekitar pukul 11.55 WIB, Kamis (24/10/2019). Gibran tampak datang sambil membawa buku bersampul kuning kecokelatan.

Dia mengenakan kemeja 'Indonesia Raya'. Gibran Rakabuming seperti terburu-buru dan langsung masuk ke kediaman Megawati.

Ditemui sebelumnya di depan kediaman Megawati, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjelaskan perihal kedatangan Gibran ke rumah Megawati. Dia menyebut hal ini merupakan kegiatan silaturahmi antara Gibran dan Megawati.

"Kemarin pada saat pelantikan Kabinet Indonesia Maju, pada saat pertemuan antara Bapak Presiden Jokowi dan Ibu Megawati Soekarnoputri, kemudian ada Mas Gibran dan disampaikan bahwa Mas Gibran mau silaturahmi ke Ibu Megawati Soekarnoputri," kata Hasto Kristiyanto.

Ketika ditanya soal hal yang menjadi pembahasan utama pertemuan Gibran dan Megawati, Hasto enggan menjawab secara spesifik. Dia menyebut Megawati Soekarnoputri memiliki perhatian terhadap anak-anak muda.

"Ya namanya silaturahmi kan banyak yang nanti bisa disampaikan. Apa lagi Ibu Megawati Soekarnoputri kan juga menaruh perhatian kepada anak muda," sambungnya.

Hingga pukul 12.05 WIB Gibran masih berada di dalam kediaman Megawati. Pagar rumah Presiden RI ke-5 tersebut pun masih tertutup rapat.

Gibran Rakabuming sedang menjadi buah bibir menyusul rencananya mencalonkan diri sebagai Wali Kota Solo. Pria yang juga telah memiliki KTA PDIP itu mengaku telah berkonsultasi dengan senior di DPP PDIP terkait rencananya tersebut.

"Kemarin saya konsultasi dengan beberapa senior PDIP di pusat, bahwa saya masih ada kesempatan mendaftar lewat DPP ataupun DPD. Saya tidak akan maju lewat independen. Saya akan berjuang maju lewat PDIP," kata Gibran usai menjadi pembicara dialog kewirausahaan di Solo, Sabtu (19/10).[dtk]
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: