logo
×

Kamis, 20 Desember 2018

Polres Bone Kejar Penculik Bayi Anggota Brimob

Polres Bone Kejar Penculik Bayi Anggota Brimob

NUSANEWS - Polres Bone masih melakukan pengejaran terhadap penculik bayi yang baru berusia 11 hari di Dusun Baringeng, Desa Mattampa Bulu, Kecamatan Lamuru, Kabupaten Bone, Kamis (20/12/2018).

Bayi yang masih berusia 11 hari tersebut diketahui anak dari pasangan anggota Brimob Bone Brigpol Rasyid dan Anugrah Nurika.

Pelaku penculikan tersebut dilakukan oleh tiga orang, yakn satu laki-laki dan dua perempuan berjilbab.

Pelaku kemudian kabur mengendarai mobil Toyota Yaris bewarna silver dengan nomor DD 534 J.

Kapolres Bone AKBP Kadarislam Kasim menyebutkan, pihaknya telah menyebar tim untuk mengejar pelaku penculikan yang telah dikantongi ciri-ciri dan mobil yang digunakan untuk kabur.

“Masih kita lakukan pengejaran. Doakan semoga cepat tertangkap,” katanya kepada Pojoksulsel.

Menurutnya, pihaknya juga tengah mendalami kasus tersebut dengan melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dalam kasus itu.


SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: