logo
×

Rabu, 07 November 2018

Partai Demokrat Kuasai DPR, Trump Terancam Dimakzulkan

Partai Demokrat Kuasai DPR, Trump Terancam Dimakzulkan

NUSANEWS - Pemilu sela yang saat ini tengah digelar di Amerika Serikat (AS) menunjukkan gelombang perubahan, seiring dengan meningkatnya ketidaksetujuan terhadap kebijakan-kebijakan yang dibuat Presiden Donald Trump.

Dalam hasil penghitungan suara sementara, Partai Demokrat AS berhasil menguasai kursi di House of Representative (Dewan Perwakilan Rakyat/DPR), seperti dirilis Reuters, Senin (6/11/2018) waktu setempat.

Dengan hasil ini, langkah Trump untuk membuat sejumlah kebijakan terancam akan mendapatkan perlawanan hebat dari partai oposisi.

Tak hanya itu, Partai Demokrat akan memiliki kekuatan untuk menyelidiki laporan pajak Trump, serta memblokir kebijakan-kebijakan internasional, khususnya yang berkaitan dengan Arab Saudi, Rusia, dan Korea Utara.

Selain itu, kebijakan soal pembangunan tembok pembatas di perbatasan AS-Meksiko juga terancam gagal dilaksanakan apabila proyek ini dipermasalahkan oleh Partai Demokrat.

Namun satu-satunya hal yang patut dikhawatirkan Trump adalah apabila Partai Demokrat mengusulkan penyelidikan atas dugaan kecurangan dalam pemilihan presiden pada 2016 lalu. Apabila dugaan tersebut terbukti benar, maka Trump bisa terancam pemakzulan.

SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: