logo
×

Kamis, 08 November 2018

Aparat Saudi Buru Pemasang Bendera Di Kediaman Rizieq Shihab

Aparat Saudi Buru Pemasang Bendera Di Kediaman Rizieq Shihab

NUSANEWS - Pihak keamanan Arab Saudi disebut tengah memburu pemasang bendera lambang kelompok ekstrimis di kediaman Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab di Kota Mekkah, pada Selasa (6/11).

Informasi yang diperoleh redaksi, otoritas Arab Saudi marah saat mendengar laporan Rizieq bahwa ada pihak tertentu yang mengambil gambar dirinya saat berbincang dengan aparat keamanan. Gambar itu kemudian disebarluaskan di Indonesia.

Rizieq sendiri sempat dimintai keterangan tentang siapa orang yang paling dicurigai sebagai dalang aksi tersebut. Menurutnya, pihak yang diduga kuat sebagai pelaku adalah intelijen dari Indonesia.

Aparat keamanan Arab Saudi meminta bantuan Rizieq untuk melaporkan nama-nama intelijen Indonesia yang diketahui melakukan operasi intelijen terhadapnya di wilayah hukum Saudi.

Kabar tersebut juga disampaikan Juru Bicara FPI Munarman. Menurutnya, ada upaya fitnah terhadap Rizieq yang kini bermukim di Arab Saudi.

"Tujuannya hanya satu, yaitu HRS (Habib Rizieq Shihab) mendapatkan kesulitan, dan mereka berharap HRS celaka," tegasnya. [lov]

SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: