NUSANEWS - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno mengunjungi sentra pembuatan jaket kulit di Jalan Cempaka, Garut, Jawa Barat, Senin (15/10/2018).
Sandi mendapatkan jaket kulit dari pemilik Haji Munaji. Menurutnya, jaket kulit asli Garut ini cocok dikenakan jika kedinginan.
"Terima kasih saya diberi jaket kulit. Jaket ini sangat luar biasa? Kenapa? Karena jaket kulit ini mempunyai kualitas ekspor," kata Sandiaga.
"Kedua, industri ini menyerap banyak tenaga kerja. Jaket kulit ini saya akan pakai untuk menangkal ‘winter is coming," tambahnya.
Sandi juga sebelumnya mampir ke pabrik dodol Picnic. Ia bertekad akan membuat dodol garut mendunia, sebagai panganan pelengkap minum susu, teh, atau kopi.
Sandi berkeliling ke Jawa Barat untuk menyerap aspirasi masyarakat sejak Minggu (14/10/2018).
Dari Subang, Majalengka, Kuningan, lalu diteruskan dengan Ciamis, Tasikmalaya dan Garut.
Kata 'winter is coming' menjadi sorotan publik, setelah Presiden Joko Widodo mengutip pernyataan yang diangkat dari serial 'Game of Thrones' dalam forum Annual Meetings Plenary, IMF-WBG Annual Meetings 2018 di Nusa Dua, Bali, Jumat (12/10/2018) lalu.
SUMBER