logo
×

Minggu, 08 Juli 2018

BBM dan Dolar Naik di Era Jokowi, Gerindra: Tanda Terjadinya Krisis Ekonomi

BBM dan Dolar Naik di Era Jokowi, Gerindra: Tanda Terjadinya Krisis Ekonomi

NUSANEWS - Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Ferry Juliantono menilai, kenaikan harga BBM yang terjadi di era Joko Widodo adalah suatu hal yang membuktikan kalau pemerintahan tak mampu membendung krisis ekonomi.

Menurut Ferry semua lapisan masyarakat sudah mendapatkan dampak dari kenaikan harga BBM di tengah melonjaknya harga bahan pokok.

"Apalagi harga rupiah naik Rp 15 ribu. Menteri Keuangan Sri Mulyani menyatakan wajar rupiah naik. Dari situ orang banyak yang tak berempati," kata Ferry kepada Kricom di Jakarta, Sabtu (7/7/2018).

Ferry melanjutkan, jika rupiah menyentuh Rp 14 ribu, maka daya beli masyarakat akan menurun. "Sekarang suruh Rp 16 ribu, suruh bunuh diri apa?" sebutnya.

Dia yakin, jika perekonomian hancur maka tak ada benteng perekonomian yang bisa membendungnya.

"Usaha kecil menengah sudah hancur. Jadi kalau ini sudah krisis, bahaya," tutup Ferry.

SUMBER
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: