logo
×

Senin, 10 April 2017

Kecewa Video Kampanye Ahok, Aa Gym Unggah Ini di Instagram

Kecewa Video Kampanye Ahok, Aa Gym Unggah Ini di Instagram

IDNUSA, JAKARTA - CALON Gubernur dan Wakil Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat, membagikan satu video kampanye bertema keberagaman di akun Twitternya @basuki_btp, sejak Minggu (9/4/2017).

Namun, video berdurasi dua menit itu berisi suara pidato Djarot saat ‘Konser Gue 2’, dengan gambaran sekelompok orang yang sedang demonstrasi itu memantik reaksi dan kontroversi.

Terutama ada adegan saat kerusuhan dan pria-pria berpeci. Inilah yang diprotes, termasuk Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym, lewat akun Twitter dan Instagramnya, Senin (10/4/2017) dia berharap Ahok tak lagi membuat video kampanye yang menyudutkan umat Islam.

“Bila ingin menang silakan lakukan dengan cara terhormat. Bila ingin menunjukkan kehebatan etnis Tionghoa silakan saja tanpa harus menjelekkan umat Islam,” ujarnya.

Dia juga menyertaikan link video yang kontroversi itu.


(ps)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: