logo
×

Minggu, 02 April 2017

Gelapnya Hukum: Ahok, Penoda Agama, Ketidakadilan, & Dituduhnya Aktivis-Ulama Berbuat Makar

Gelapnya Hukum: Ahok, Penoda Agama, Ketidakadilan, & Dituduhnya Aktivis-Ulama Berbuat Makar

IDNUSA, JAKARTA - Salah satu organisasi kepemudaan menyebut keadilan saat ini tidak lagi terang. Lembaga hukum yang ada dilemahkan. Dan yang dikritis dituduh menggulingkan pemerintahan. Sedangkan yang mengancam keberagaman di Indonesia justru melenggang bebas.

"Era kegelapan keadilan hukum. KPK dilemahkan secara masif.

Mereka yang kritis dituduh makar. Dia yang mengancam keberagaman justru aman," kata Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak, melalui akun Twitter pribadinya.

Ada beberapa aktivis yang ditangkap lalu dituduh makar. Ada pula tokoh agama Islam/ulama ditangkap dini hari lalu dituduh akan berbuat makar, yakni ada ustadz M. Alkhatath saat sebelum pimpin aksi bela Islam 313.

Di lain soal Dahnil mencoba mengingatkan terdakwa penoda agama Islam, Ahok yang terlihat bersikeras mempertahankan reklamasi pulau di Utara Jakarta. Menurut dia, jika melihat hal demikian sebenarnya reklamasi adalah program unggulan Ahok.

Alasannya, walau sudah kalah beberapa kali di pengadilan, Ahok sebagai Gubernur non aktif tetap ingin melanjutkan kebijakan tersebut. Bahkan kabarnya Pemprov akan mengajukan banding.

"Ahok yakin reklamasi baik, ngotot pertahankan. Bahkan ketika kalah di PTUN. Jadi, program unggulan Ahok sebenarnya adalah reklamasi teluk Jakarta.

Pak @basuki_btp apa kebaikkan reklamasi untuk alam dan rakyat miskin Jakarta, sehingga harus ngotot meski kalah di PTUN berulangkali?" (vi)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: