logo
×

Minggu, 09 April 2017

Eks Relawan Agus-Sylvi Siap Menangkan Ahok-Djarot

Eks Relawan Agus-Sylvi Siap Menangkan Ahok-Djarot

IDNUSA, JAKARTA - Sejumlah legenda sepak bola Indonesia mengapresiasi penyelenggaraan turnamen sepak bola Bhineka Tunggal Ika Cup.

Pertandingan ini digelar dalam rangka deklarasi 1500 warga eks pendukung paslon Agus Sylvi untuk menangkan pasangan calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Pumama-Djarot Saiful Hidayat, di wilayah Ciracas, Jakarta Timur.

Sambutan diberikan, karena kegiatan tersebut dinilai sangat positif bagi pengembangan bibit-bibit sepak bola di Jakarta.

"Bibit pesepak bola berbakat di Jakarta akan sia sia bila tidak didukung sarana dan prasarana sepak bola yang memadai," ujar Simson Rumapasal, eks striker maut PSSI era 70-80, dalam pesan elektronik yang diterima, Minggu (9/4).

Pandangan senada juga dikemukakan Berti Tutuarima.

Menurutnya, sudah saatnya Persija memiliki lapangan sepakbola sendiri.

Turnamen sebelumnya digelar Relawan BADJA Bhineka Tunggal Ika bekerja sama dengan Relawan #IniADJA, di lapangan sepak bola Caprina Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur, Sabtu (8/4) kemarin.

Menurut Ketua Panitia yang juga pimpinan Badan Sepakbola Rakyat Indonesia (BASRI) Tommy Arif, sepak bola tidak mengenal batasan suku, agama dan sekat sekat lainnya.

Karena itu bisa menjadi alat paling efektif, untuk persatuan bangsa.

"Jadi, pemerintah hendaknya menaruh perhatian ekstra bagi bidang olahraga persepak bolaan, " ucap Tommy.

Turnamen kali ini diikuti sejumlah kesebelasan dari wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan Jakarta Timur.

Usai pertandingan, sejumlah eks relawan dengan lantang menyerukan kini mereka mendukung Ahok-Djarot. (jpnn)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: