logo
×

Senin, 08 Agustus 2016

Proyek Ambisius Infrastrukur Jokowi Terancam Mangkrak

Proyek Ambisius Infrastrukur Jokowi Terancam Mangkrak

Nusanews.com - Proyek infrastruktur Presiden Joko Widodo (Jokowi) terancam mangkrak karena tanpa perencanaan secara matang. Bahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani merasa sulit dengan APBN yang ada untuk mewujudkan pembanguna infrastruktur sesuai dengan rencana Presiden Jokowi.

“Setelah APBN dibongkar oleh Sri Mulyani dan faktanya tidak ada anggaran dan ini membuktikan rencana pembangunan infrastruktur Jokowi tanpa perencanaan matang, dan anggota kabinetnya hanya mengiyakan kebodohan Jokowi,” kata pengamat politik Ahmad Yazid kepada suaranasional, Senin (8/8).

Kata Yazid, melihat fakta anggaran yang telah dipangkas itu, besar kemungkinan proyek ambisius Jokowi banyak yang mangkrak. “Jokowi termakan sendiri omongannya yang nyindir pemerintah sebelumnya banyak proyek yang mangkrak,” papar Yazid.

Menurut Yazid, konsep Jokowi blusukan ternyata tidak bisa menyelesaikan anggaran APBN sebelumnya. “Justru blusukan Jokowi itu hanya pencitraan. Dan rakyat perlu tahu, anggaran blusukan Jokowi itu,” jelas Yazid.

Sebelumnya Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, pemerintah merasa sulit untuk membangun proyek infrastruktur apabila hanya mengandalkan APBN.

“Tapi butuh dana yang besar dan cukup mustahil melihat pertumbuhan dan anggaran negara saat ini,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam acara World Islamic Economic Forum di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (4/8/2016). (sn)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: