Nusanews.com - Belum genap sepekan, Olimpiade Rio 2016 sudah menerima kabar sedih dan bisa dibilang cukup mengenaskan.
Atlet senam artistik asal Prancis, Samir Ait Said, harus mengubur mimpinya di pesta olahraga empat tahunan itu.
Atlet senam 26 tahun mengalami patah kaki usai salah atau tidak sempurna dalam melakukan pendaratan, Minggu (7/8/2016).
Dilansir dari Dailymail, suara patah kaki Samir bahkan sampai terdengar di dalam arena.
"Kaki Samir Ait Said menggantung usai melakukan loncatan itu, ya tuhan saya mendengar suara patahannya," kata pemilik akun @abigail_abt yang menonton di tayangan televisi.
Dirinya pun menahan sakit sambil memegangi kakinya.
Kompatriotnya, Danny Pinheiro Rodrigues, terlihat sedih melihat rekan setimnya mengalami kejadian itu.
Tim medis pun datang mengangkut pemenang medali emas kejuaraan senam tingkat Eropa pada 2013 tersebut.
Sambil melambaikan tangan, Samir akhirnya ditarik keluar arena pertandingan.
Lihat Videonya: