Nusanews.com - Pernyataan Prof. Romli Atmasasmita bahwa Jokowi yang menetapkan NJOP pada Kasus Sumber Waras yang disampaikan di acara ILC TVONE tadi malam (Selasa, 21 Juni 2016) mendapatan sorotan ramai dari publik netizen.
Prof. Romli Atmasasmita, yang merupakan Ketua Tim Perumus UU KPK, menyebutkan menurut laporan BPK yang dia baca ternyata kasus Rumah Sakit Sumber Waras (RSSW) melibatkan Jokowi saat jadi gubernur.
"Saya baca Laporan BPK. Memang ada pelanggaran-pelanggaran. Bukan hanya hukum, (tapi) juga kepatutan, asas-asas pemerintahan yang baik. Semua penyelenggara negara harus mengikuti asas-asas itu. Kalau itu dilanggar, maka munculah Perbuatan Melawan Hukum (PMH). Dokumen yang saya baca, penetapan dokumen NJOP itu oleh Gubernur Jokowi, bukan Ahok. Ini yang sangat mengkhawatirkan. Ini masalah besar," demikian disampaikan Prof. Romli di ILC dengan topik "AHOK: BEDA BPK, LAIN KPK".
Publik tersentak dengan pernyataan Prof. Romli. Di jejaring sosial mediia dengan menggunakan tagar #JokowiDalangRSSW netizen ramai-ramai menyoroti kasus RSSW ini.
Berbagai cuitan netizen di lini masa Twitter menggunakan hestek #JokowiDalangRSSW menjadikan Trending Topic siang hari ini, Rabu (22/6).
"Kalau tdk dibuka Prof @romliatma di ILC semalam.. Mungkin publik tdk akan mengetahui bgmn brengseknya @KPK_RI. #JokowiDalangRSSW," kicau akun @yudissejahtera.
"Pantas @KPK_RI tdk berani tersangkakan Ahok dikasus Sumber Waras. Ternyata Jokowi jg terlibat dlm tandatangani NJOP. #JokowiDalangRSSW," lanjutnya.
"Semua ngk mau jatuh sendirian kalo bisa semuanya masuk lobang kematian.... #JokowiDalangRSSW," cuit akun @WinihAsih.
Aktivis perempuan Ratna Sarumpaet melalui akun twitternya @RatnaSpaet menyebut, "Yg bisa ditarik dr pnjelasan Prof Romli: MANDULNYA @KPK_RI d GAMANGNYA @bpkri krn diduga #JokowiDalangRSSW? @Jokowi".
"Jika kasus RSSW ini dibiarkan, maka akan jadi preseden yang buruk (kata Prof Romliatma). #JokowiDalangRSSW" kicau akun @artiawan77. (pp)