logo
×

Kamis, 09 Juni 2016

Puluhan Driver Go-Jek Bentrok dengan Satpam Kemenkes

Puluhan Driver Go-Jek Bentrok dengan Satpam Kemenkes

Nusanews.com -  Puluhan driver Go-Jek menggeruduk Kantor Kementerian Kesehatan (Kemenkes) di Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

Para driver Go-Jek tersebut bentrok dengan satpam Kemenkes setelah rekannya bernama Maman dipukul saat melintas tepat di depan Kantor Kemenkes.

“Jadi Bapak (Maman) ini lewat, si satpam lagi berhentiin buat mobil yang mau keluar, terus Pak Maman jalan dikeplak helmnya sampai lepas,” ujar Putut salah seorang driver Go-Jek seperti dilansir Okezone, Rabu (8/6/2016).

Atas kejadian tersebut, driver Go-Jek yang berada tak jauh dari Kantor Kemenkes langsung menyerbu dan mencari oknum satpam yang melakukan pemukulan. Beberapa satpam dan para driver Go-Jek pun terlibat adu mulut.

“Kita tahu kejadiannya ya enggak terima lah. Kita sama-sama cari makan, masak ada yang sok jagoan,” ujar Putut.

Aksi massa tersebut tak berlangsung lama setelah oknum satpam yang melakukan pemukulan meminta maaf kepada driver Go-Jek. (it)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: