logo
×

Kamis, 09 Juni 2016

Netizen Justru Bela Bawahan Tjahjo Soal Komisi Perlindungan Korupsi

Netizen Justru Bela Bawahan Tjahjo Soal Komisi Perlindungan Korupsi

Nusanews.com -  Insiden penyebutan Komisi Perlindungan Korupsi oleh Kemendagri berakhir dengan permintaan maaf oleh pihak Kemendagri.

Melalui twitter, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo meminta maaf atas insiden tersebut. Ia pun memposting 9 poin terkait insiden tersebut dengan Hastag #InsidenSurat.

Berikut permintaan maaf Mendagri melalui akun @tjahjo_kumolo, Kamis (9/6/2016):

1. Insiden salah ketik surat Kemendagri “Komisi Perlindungan Korupsi”, ini merupakan sabotase di dalam Kementrian. #InsidenSurat

2. Insiden tersebut membuat malu lembaga Kemendagri. #InsidenSurat

3. Selama ini pengetikan alamat surat keluar ditujukan Kepada-nya tidak pernah salah. #InsidenSurat

4. Baru semalam saya mencari tahu langsung kebenarannya, dan benar ada sabotase dari dalam. #InsidenSurat

5. Saya memerintahkan kepada Sekjen dan Dirjen Politik, pegawai tersebut harus segera di BAP, dan hari ini segera dipecat tidak hormat. #InsidenSurat

6. Tindakan pemecatan tersebut sebagai efek jera, jangan sampai ada staf Kemendagri yang main-main sabotase seperti itu. #InsidenSurat

7. Kemendagri hari ini minta maaf secara resmi tertulis kepada Pimpinan KPK. #InsidenSurat

8. Hari ini Kemendagri juga memecat pegawai yang mengetik amplop surat kepada KPK tersebut yang indikasinya disengaja disalahkan/diplesetkan. #InsidenSurat

9. Demikian penjelasan saya. Terimakasih. Tjahjo Kumolo. #InsidenSurat

Uniknya, kejadian tersebut justru mendapat respon positif dari sejumlah netizen.

Against Capitalism ‏@FsPropaganda
@tjahjo_kumolo mewakili yang sudah tertanam di alam bawah sadar seluruh rakyat

Jas Merah ‏@DannyMyDear
@tjahjo_kumolo Bukan sabotase Om, itu kata hati.. Gak bisa di bohongin lah kata hati..

Nggak sor main kita ‏@saocin1
@tjahjo_kumolo hahahahaha,,mantap bos,,anda mewakili isi hati seluruh bangsa ini tentang kepanjangan KPK sebenar-benarnya

kiagengwalipitu ‏@kiwalipitu
@tjahjo_kumolo #InsidenSurat itu teguran dari Allah Swt secara tidak langsung untuk KPK. (ts)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: