
Nusanews.com - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon langsung bereaksi terhadap dugaan permintaan fasilitas kepada konsulat jenderal (Konjen) RI yang ditujukan untuk putrinya dalam rangka melakukan perjalanan ke New York, Amerika Serikat, 12 Juni-12 Juli 2016.
Fadli menegaskan tidak ada permintaan penyediaan fasilitas negara untuk kepentingan pribadi.
“Tidak ada permintaan penyediaan fasilitas negara, baik secara pribadi maupun institusi kepada pihak KJRI New York untuk anak saya Shafa Sabila selama kegiatannya di New York,” kata Fadli dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Selasa (28/6).
Dikatakan Fadli, dirinya hanya pernah meminta kepada staf sekretariat untuk menyampaikan pemberitahuan kepada KJRI New York tentang kegiatan yang akan dilakukan putrinya tersebut.
“Saya hanya meminta kepada staf sekretariat untuk menyampaikan pemberitahuan kepada KJRI New York tentang kegiatan Shafa Sabila di New York dalam Stage door Manor Camp 2016,”
“Maksud pemberitahuan itu dilakukan sebagai upaya memenuhi imbauan kementerian luar negeri untuk melakukan laporan diri bagi WNI uang melakukan kunjungan ke luar negeri,” tandasnya. (akt)