logo
×

Sabtu, 28 Mei 2016

AWAS! Jangan Download Aplikasi WhatsApp Versi 'Gold'! BERBAHAYA!

AWAS! Jangan Download Aplikasi WhatsApp Versi 'Gold'! BERBAHAYA!

Nusanews.com - Akhir-akhir ini netizen global dikejutkan adanya pesan broadcast ajakan di sosial media untuk mengunduh versi baru WhatsApp, yakni WhatsApp Gold. Namun sangat tidak disarankan untuk mengunduh aplikasi ini di smartphone Anda.

Alasannya sederhana, pesan broadcast tadi hanyalah tipuan karena aplikasi WhatsApp Gold berisi malware atau virus. Menurut Techworm, aplikasi WhatsApp Gold adalah buatan penjahat siber yang dapat mencuri data smartphone hingga melacak pergerakan pengguna.

Dalam pesan broadcast tadi, pengguna diarahkan untuk mengunduh aplikasi WhatsApp Gold di website goldenversion.com, bukannya whatsapp.com. Sudah mencurigakan bukan?

Guna menarik minat netizen, pesan itu juga mengatakan bila WhatsApp Gold adalah versi WhatsApp eksklusif yang dipakai oleh selebriti. Versi WhatsApp ini diklaim mampu mengirimkan ratusan foto sekaligus, memiliki emoji baru, fitur panggilan video, sistem keamanan canggih, dan masih banyak lagi.

Untuk saat ini, penipuan WhatsApp Gold ini marak melanda India, Pakistan, dan Brasil. Melihat negara-negara target berpenduduk besar dan merupakan negara berkembang, tidak heran bila Indonesia akan menjadi target selanjutnya. Jadi, Anda harus waspada dan jangan terkecoh sebab menginstal WhatsApp Gold juga dapat membuat akun WhatsApp asli Anda terblokir. (mdk)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: