logo
×

Kamis, 31 Maret 2016

Fadli Zon Minta Jokowi Jangan Asal Bicara: "Jangan-Jangan Jokowi Tak Tahu Mekanisme Pembahasan RUU"

Fadli Zon Minta Jokowi Jangan Asal Bicara: "Jangan-Jangan Jokowi Tak Tahu Mekanisme Pembahasan RUU"

NBCIndonesia.com - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon, mengkritik keras Presiden Jokowi yang sempat mengatakan bahwa DPR cukup membuat 3 hingga 4 Undang-Undang saja dalam setahun.

Politikus Partai Gerindra ini mengingatkan bahwa, pemerintah sendiri sebenarnya yang gencar mengaku Rancangan Undang-Undang (RUU) untuk dibahas DPR.
Dalam akun twitter pribadinya, @fadlizon, dia amenegaskan, seharusnya Jokowi sebagai seorang Presiden, mengerti bahwa UU adalah produk bersama antara DPR dan Pemerintah.

"Sebagai seorang Presiden, Jokowi harus mengerti bahwa UU adalah produk bersama DPR dengan Pemerintah," kicau Fadli, Kamis, (31/3).

Dia mengaku heran atas kritik Jokowi tersebut. Padahal, dalam pembahasan UU ada peran pemerintah di dalamnya.

"Atau jangan-jangan, Jokowi tidak tahu mekanisme pembahasan RUU hingga jadi UU?," tanya Fadli.

Menurutnya, sebagai seorang Presiden, Jokowi harusnya tidak asal dalam mengumbar kalimat. Apalagi Presiden sebagai simbol negara, membawa nama bangsa dan Negara.

"Sebagai Presiden, jangan asal bicara," kicaunya. (rm)
Follow
Terkoneksi dengan berbagai Sosial Media kami agar tetap terhubung dan mengetahui Informasi terkini.
Jangan Lupa Subscribe YouTube DEMOKRASI News: